Senin, 07 November 2016

Lorenzo Sedih Tinggalkan Yamaha, Rossi Antusias Lihat Perubahan Line up

Lorenzo Sedih Tinggalkan Yamaha, Rossi Antusias Lihat Perubahan Line up
Jorge Lorenzo diarak tim Yamaha setelah berhasil jadi juara dunia dengan memenangi Grand Prix Valencia November tahun lalu. Dalam Grand Prix Valencia tahun ini, Ia dan Yamaha justru berpisah setelah sang pembalap bakal hijrah ke Ducati. Foto/Crash
A+ A-
PALMA - Setelah sembilan tahun bersama, Jorge Lorenzo dan Yamaha bakal 'bercerai' selepas berjibaku di Grand Prix Valencia, 13 November mendatang. Pembalap Spanyol bakal hijrah ke Ducati, tim pabrikan Italia per Januari 2017.

Lorenzo yang direkrut Yamaha sejak 2008, memutuskan hengkang musim ini. Namun begitu, rider berusia 29 tahun sudah berikan berbagai prestasi kepada Yamaha.

Selain gelar juara dunia sebanyak tiga kali, Lorenzo memberi Yamaha 106 podium, 43 kemenangan seri balapn, dan 38 pole position. Prestasi yang cukup kinclong ditorehkan pembalap yang gagal pertahankan trofi juara dunianya musim ini.

Dan, seri balap Valencia bakal jadi yang terakhir bagi Lorenzo jadi pembalap resmi Yamaha di kejuaraan dunia MotoGP. Tugas utamanya pun selesai kendati kontraknya baru berakhir pada 31 Desember mendatang.

Sepekan jelang balapan di Sirkuit Ricardo Tormo nanti, Lorenzo mengutarakan kesedihannya mesti meninggalkan Yamaha. Untuk itu, Ia mengaku sudah berlatih keras berikan penampilan terbaik untuk tim Garpu Tala.

"Ini akan jadi momen emosional sebab sembilan tahun sudah bersama dan memberikan saya banyak hal. Jadi itu mengapa saya berlatih keras untuk bisa menang di Valencia. Tentu tidak akan mudah sebab persaingan kejuaraan masih cukup ketat, tapi kami akan mencobanya," ucap Lorenzo seperti dikutip dari Crash, Sabtu (5/11/2016).


Posisi Lorenzo di Yamaha bakal digantikan Maverick Vinales. Menariknya, pembalap Suzuki yang berada di peringkat empat klasemen kejuaraan, masih berpeluang mengudeta posisi tiga Lorenzo sebab hanya berselisih 17 poin. Tak ayal, persaingan dua pembalap yang bakal bertukar peran musim depan bakal tersaji di Valencia. (Klik di sini untuk update klasemen pembalap MotoGP)
Vinales sendiri akan menjalani debutnya di Yamaha dalam pengujian post-race Valencia. Lorenzo juga bakal menjajal kuda besi Ducati dalam pengujian akhir musim tersebut.

Rossi Antusias Sambut Pengujian Valencia
Dalam pengujian pascabalapan Valencia yang berlangsung 15-16 November mendatang, Ducati dan Yamaha memang bisa menurunkan pembalap barunya. Vinales bakal menjajal M1, sementara Lorenzo menunggangi Desmosedici GP17.

Valentino Rossi yang bakal jadi rekan baru Vinales, merasa antusias melihat perubahan line up nanti. The Doctor mengatakan, hal itu sangat penting untuk mempersiapkan kekuatan baru untuk persaingan 2017.

"Musim baru akan dimulai Selasa setelah balapan Valencia. Itu akan sangat menarik, sebab kami akan melihat Lorenzo bersama Ducati dan Andrea Iannone bersama Suzuki," ucap Rossi.

Share:

0 komentar:

Posting Komentar

JUMLAH PENGUNJUNG

PENGUNJUNG

KOTA ASAL PENGUNJUNG

Theme Support

Pages